MERAUKE, SUARA BENTARA | Pimpinan dan pejabat di lingkup Pemerintah Provinsi Papua Selatan mengikuti gladi bersih upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Stadion Katalpal Merauke, Jumat (15/8/2025) pagi.
Gladi bersih merupakan persiapan akhir sebelum pelaksanaan upacara resmi pada 17 Agustus 2025 nanti.
Kegiatan diikuti oleh Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo, seluruh petugas upacara, mulai dari Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), pasukan TNI/Polri, pelajar, Calon Aparat Sipil Negara (CASN), serta ASN dilingkup Pemprov Papua Selatan.
Turut hadir menyaksikan Penjabat Sekretaris Daerah Papua Selatan, Maddaremmeng, para kepala dinas, Forkopimda, dan pejabat terkait lainnya untuk memastikan jalannya prosesi sesuai rencana nanti.
Dalam latihan ini, seluruh rangkaian upacara disimulasikan secara lengkap, mulai dari pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks proklamasi, hingga penghormatan terakhir.
Petugas juga menyesuaikan penempatan posisi, aba-aba, dan tata waktu agar pelaksanaan nanti berjalan tertib dan khidmat.
Akhir prosesi geladi bersih, vokal group Papua Selatan tampil di lapangan hijau menghibur seluruh peserta yang hadir.
Kekompakan seluruh peserta menunjukkan penampilan terbaik demi mengharumkan nama provinsi.
Geladi bersih penting guna meminimalkan kesalahan teknis pada saat pelaksanaan upacara resmi nanti pada 17 Agustus.
Dari pantauan, seluruh petugas upacara siap menyukseskan upacara resmi peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-80 di Provinsi Papua Selatan. ***






